Perencanaan Bak Penampung Air Bersih dan Perpipaan pada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nabire

Authors

  • Agung Nugroho, USWIM Program Studi Teknik Industri Universitas Satya Wiyata Mandala

Keywords:

Bak Penampung Air; Gambar Desain (Shop Drawing); Rencana Angaran Biaya (RAB)

Abstract

Air merupakan elemen penting dalam kehidupan mahluk hidup, demikian juga manusia sangat membutuhkan air untuk kehidupannya, apalagi di tempat pelayanan umum bidang kesehatan dalam hal ini Rumah Sakit. Karena demikian pentingnya akan air maka perlu dibuatkan Bak Penampungan Air supaya ketersediaan air di Rumah Sakit tersebut tercukupi. Bak penampung air merupakan bangunan yang berfungsi sebagai penampungan air bersih yang bersumber dari mata air kemudian disalurkan ke unit layanan atau sambungan rumah melalui jaringan perpipaan. Dalam istilah lain bak penampung disebut juga Reservoar merupakan salah satu unit distribusi pada Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM). Penelitian ini bertujuan untuk membantu masyarakat atau instasi terkait dalam hal ini RSUD Nabire untuk menghitung Anggaran Pembuatan Bak Penampungan Air atau Reservoar. Untuk mencapai hal tersebut, digunakan konsep desain yang baik dan metode pendampingan layanan jasa konsultasi desain pada pemerintah dan masyarakat agar tujuan program ini bisa tepat guna sesuai yang direncanakan. Hasil yang didapatkan dalam pengabdian ini berupa gambar desai (Shop Drawing) dan Rincian anggaran biaya yang digunakan pada pembangunan bak penampung yang ada di RSUD Nabire.

Downloads

Published

2021-10-27