Potensi Peternakan Dengan Mengetahui Kualitas Telur Ayam Ras Petelur Cokelat (Hibrida) Yang Dipelihara Pada Kandang Berbeda
Keywords:
Ayam ras, Telur ayam, Kadang ayam, Kualitas telur ayam,Usaha Ternak AyamAbstract
Ayam ras petelur (layer) yang lebih dikenal dengan sebutan ayam negeri ini memiliki kelebihan dibandingkan dengan ayam-ayam lokal atau ayam kampung dari sisi kemampuannya dalam menghasilkan telur yang jauh lebih besar dan lebih banyak dimana ayam petelur merupakan ayam betina yang dibudidayakan untuk memproduksi telur lebih banyak dan memiliki kualitas yang bagus untuk dikonsumsi. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kualitas telur ayam ras petelur cokelat (Hibrida) yang dipelihara di kandang yang berbedadan harapannya pada peserta dapat menjadi solusi bagi peternak untuk meningkatkan kualitas telur dalam pengembangan usaha ayam petelur. Hasil praktek ini dapat di simpulkan bahwa kualitas telur ayam ras (tinggi kantong udara, indeks kuning telur dan nilai HU). Ayam ayam petelur coklat yang dipelihara di kandang closed house tidak terbeda dengan kualitas telur ayam ras petelur cokelat yang di pelihara di kandang open house. Kualitas pada berat telur ayam yang di pelihara pada kandang jelas closed house berbeda dengan kandang open house.