INVENTARISASI JENIS–JENIS IKAN DI PADANG LAMUN PESISIR PERAIRAN KAMPUNG SIMA DISTRIK YAUR KABUPATEN NABIRE
Abstract
Perairan Nabire memiliki tingkat produksi hasil laut sangat tinggi sehingga masyarakat pesisir yang bermukim disepanjang pesisir pantai Kabupaten Nabire sangat menggantungkan diri pada ekosistem pesisir. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kehadiran, kepadatan serta keanekaragaman jenis ikan pada kawasan padang lamun. Hal ini menunjukkan bahwa untuk peningkatan taraf hidup maupun peningkatan pendapatan sangatlah ditentukan oleh pemanfaatan sumberdaya alam laut. Kawasan pesisir perairan Kampung Sima memiliki ekosistem lamun yang cukup baik sehingga secara ekologi, keberadaan ekosistem lamun menjadi penentu dalam membatasi terjadinya abrasi pantai. Penelitian ini dilaksanakan selama 1 bulan, yaitu pada bulan Februari 2024. Penelitian dilakukan di pesisir perairan Kampung Sima. Disisi lain, ekosistem lamun sebagai sumber kelestarian ikan dan teripang sehingga menjadi sumber pendapatan masyarakat setempat maupun sumber pemenuhan komsumsi